Gambar Ikan kerapu cantang (Epinephelus fuscoguttatus–lanceolatus) Sumber: Growpal (2015)
Klasifikasi
Ikan Kerapu Cantang (Epinephelus fuscoguttatus-lanceolatus)
Klasifikasi ( Epinephelus
fuscoguttatus-lanceolatus) Menurut Rizkya (2012), Ikan kerapu cantang adalah
sebagai berikut:
Kingdom : Animalia
Subkingdom : Bilateria
Phylum : Chordata
Subphylum : Vertebrata
Class : Chondrichthyes
Subclass : Ellasmobranchii
Order : Percomorphi
Family : Serranidae
Genus :Epinephelus
Scientific name : Epinephelus
fuscoguttatus –lanceolatus
Morfologi
Ikan Kerapu Cantang (Epinephelus fuscoguttatus-lanceolatus)
Morfologi kerapu
cantang merupakan kombinasi
antara kerapu macan dan kerapu
kertang. Menurut Kordi
(2001) dalam Mardhian (2016),
kerapu macam memiliki bentuk
badan memanjang silindris tubuhnya lebih tinggi, kulit tubuhnya dipenuhi dengan
bitnik – bitnik gelap
yang rapat, sirip
dadanya berwarna kemerahan. Pada
garis rusuknya terdapat
110 – 114 buah
sisik dan gepeng (compressed), tetapi kadang ada juga
yang agak bulat.
Menurut subyakto
dan Cahnyaningsih (2005),
Mulutnya lebar serong
ke atas, rahang bawah
dan atas dilengkapi
gigi – gigi yang
berderet dua baris, ujungnya lancip
dan kuat. Sementara
itu, badan kerapu
macan ditutupi oleh
sisik kecil yang mengilap dan
bercak loreng mirip bulu macan. Menurut
Kordi (2005) dalam Mardhian (2016),
kerapu kertang mempunyai
tubuh memanjang dan
agak pipih dengan warna hitam atau coklat keabu –abuan.
Habitat
dan Penyebaran Ikan Kerapu Cantang (Epinephelus fuscoguttatus-lanceolatus)
Menurut (Evalawati et
al., 2001), ikan
Kerapu Macan dan
Kertang tersebar luas dari
wilayah Asia Pasifik
termasuk Laut Merah,
tetapi lebih dikenal berasal dari
Teluk Persi, Hawaii atau Polynesia. Ikan ini juga terdapat di hampir semua perairan
pulau tropis Hindia dan Samudra Pasifik Barat dari pantai Timur
Afrika sampai dengan
Mozambika. Ikan ini
dilaporkan banyak pula ditemukan
di Madagaskar, India,
Thailand, Indonesia, pantai
tropis Australia, Jepang, Philipina, Papua Nugini, dan Kaledonia Baru.
Di 5 perairan Indonesia yang dikenal
banyak ditemukan ikan
Kerapu Macan dan
Kertang adalah perairan Sumatera, Jawa, Sulawesi, pulau Buru, dan Ambon.
Publisher
Gery Purnomo Aji Sutrisno S.Pi
Daftar
Pustaka
Ikan Kerapu Cantang. https://docplayer.info/171011666-Bab-ii-2-1-biologi-ikan-kerapu-cantang-epinephelus-fuscoguttatus-x-lanceolatus-klasifikasi-epinephelus-fuscoguttatus-x-lanceolatus.html.
Diakses Pada 24 September 2020
Post a Comment for "Ikan Kerapu Cantang (Epinephelus fuscoguttatus-lanceolatus); Klasifikasi, Morfologi, Habitat, Penyebaran"